Telkominfra Logo

BLOG / NEWS

Berita Utama


slider-0

TELKOMINFRA DAN TELKOMSEL GELAR MEETING STRATEGIS UNTUK OPTIMALISASI JARINGAN AREA 1

Thursday, 25 July 2024

Medan, 25 Juli 2024 – Di kantor Telkomsel Medan Telkominfra mengadakan pertemuan penting dengan Telkomsel Area 1. Tujuan utama dari pertemuan ini adalah untuk mendengarkan kebutuhan Telkomsel sebagai pelanggan utama Telkominfra, serta mencari peluang untuk mendukung Telkomsel dalam melakukan optimalisasi jaringan di Area 1. Langkah ini diharapkan dapat menciptakan jaringan dan layanan yang lebih baik bagi pelanggan Telkomsel di wilayah tersebut. (25/07)


Pertemuan ini dihadiri oleh Direktur Bisnis & Strategi Telkominfra Samuel Pasaribu EVP Business Telkomsel Telkominfra Ali Imran dan Manager Regional Sumbagut Telkominfra Muhammad Wahyu Ichsan beserta jajaran. Dari pihak Telkomsel, turut hadir Vice President Area Network Operations Sumatera Telkomsel Nugroho Adi Wibowo beserta jajaran.


Dalam kesempatan ini, Telkominfra dan Telkomsel berdiskusi mengenai berbagai kebutuhan dan tantangan yang dihadapi Telkomsel di Area 1. Pertemuan ini juga menjadi ajang untuk Telkominfra mencari solusi dan strategi terbaik dalam mendukung optimalisasi jaringan Telkomsel, sehingga dapat memberikan pengalaman layanan yang lebih baik bagi pelanggan di Area 1.


Dengan kolaborasi yang erat antara Telkominfra dan Telkomsel, diharapkan dapat tercipta sinergi yang kuat dalam meningkatkan kualitas jaringan dan layanan telekomunikasi di wilayah Sumatera. Pertemuan ini juga menunjukkan komitmen Telkominfra dalam mendukung Telkomsel untuk mencapai kinerja yang lebih optimal dan memuaskan pelanggan. Red/Ade